Select Language

Kamis, 03 November 2016

Australia Jajaki Patroli Laut Bersama dengan Indonesia

KRI Wiratno (kiri) dan HMAS Maryborough (kanan) meninggalkan Pelabuhan Kupang untuk memulai patroli bersama. (Australian DoD)
KRI Wiratno (kiri) dan HMAS Maryborough (kanan) meninggalkan Pelabuhan Kupang untuk memulai patroli bersama. (Australian DoD)

Menteri Luar Negeri Australia, Julie Bishop, mengatakan bahwa negaranya sedang mempertimbangkan patroli bersama dengan Indonesia di perairan Laut Cina Selatan. Kemungkinan tersebut diusulkan dalam pertemuan antara Bishop dan Menteri Pertahanan Australia Marise Payne dengan Menteri Pertahanan Indonesia Ryamizard Ryacudu, pada pekan lalu.
“Kami telah sepakat untuk mengeksplorasi pilihan untuk meningkatkan kerja sama maritim dan tentu saja hal itu mencakup kegiatan yang dikoordinasikan di Laut Cina Selatan dan Laut Sulu,” ujar Bishop, seperti dilansir kompas.com pada Rabu (2/11).
Ryamizard menjelaskan bahwa dirinya telah mengusulkan “patroli perdamaian” dengan Australia di Laut Cina Selatan. “Tak ada niat mengganggu hubungan (dengan Tiongkok). Ini disebut patroli perdamaian untuk menciptakan perdamaian. Ini untuk melindungi ikan di wilayah masing-masing,” katanya.
Pembahasan patroli bersama antara Australia dan Indonesia dilakukan dalam kondisi ketidakpastian di kawasan Laut Cina Selatan. Tiongkok telah menegaskan klaimnya terhadap hampir semua Laut Cina Selatan. Namun, klaim itu berseberangan dengan negara tetangganya di Asia, seperti Filipina dan Vietnam.
Sumber: kompas.com

0 komentar:

Posting Komentar

hackerandeducation © 2008 Template by:
SkinCorner