Select Language

Rabu, 01 Oktober 2014

Ini Alutsista yang Akan Dipamerkan di HUT TNI

Ini Alutsista yang Akan Dipamerkan di HUT TNI


JAKARTA (MI) : TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara akan menampilkan alutsista andalannya dalam puncak peringatan HUT ke-69 TNI di Surabaya, 7 Oktober nanti.

Ini akan menjadi unjuk kekuatan alutsista terbesar di Indonesia. Berikut ini sebagian jenis alutista dari masing-masing angkatan yang bakal ditampilkan.

Untuk TNI AD, beberapa alutsista yang dipamerkan antara lain, tank tempur utama Leopard, tank medium Marder, tank ringan Scorpion, Tank Tarantula, MLRS Astros, Meriam, Panser Anoa, helikopter Apache, helikopter MI-35, helikopter MI-17, dan lainnya.

Untuk alutsista TNI AL yang dipastikan akan memperlihatkan di antaranya adalah tiga kapal perang baru jenis fregate asal Inggris, yaitu KRI Bung Tomo, KRI Usman Harun, dan KRI John Lie.

Selain itu, kapal selam, kapal cepat rudal, kapal latih Dewaruci, kapal angkut tank, helikopter, dan lainnya.

Sedangkan bagi TNI Angkatan Udara, ini merupakan moment terbesar dalam menunjukkan alutsistanya.

TNI AU memamerkan seluruh kekuatan udaranya yang terdiri dari pesawat tempur, helikopter, pesawat angkut, pesawat latih, serta unsur Kohanudnas dan Paskhas. Super Tucano EMB-314, F-5 Tiger II, Hawk 109/209, F-16 A/B Fighting Falcon, F-16 C/D 52ID Fighting Falcon, T-50 Golden Eagle, dan Sukhoi SU-27/30 mengisi daftar pesawat tempur yang akan “unjuk gigi”.

Untuk helikopter, ada Bell G-47 Solloy, EC-120 Colibri, SA-330 Puma, dan NAS-332 Super Puma. Sedangkan, pesawat angkut yang ditampilkan terdiri dari Cassa-212, CN-235, CN-235 Maritime Patrol Aircraft (MPA), CN-295, C-130 Hercules, Boeing 737-200 Maritime Patrol, Boeing 737-200 VIP, dan Being 737-400 VIP.

Adapun untuk pesawat latih, terdiri dari C-34 Charlie, Grob G-120 TP-A, dan KT-1B Wong Bee. Sementara itu, Kohanudnas menampilkan Radar C-MOG, radar cuaca mobil, dan  ATC mobil.

Dari Korpaskhas, akan ditampilkan Satuan Anti Teror Den Bravo 90, Rudal Hunter, Rudal QW, serta misil teranyar Skyshield Misille Gun 35 mm MK-2.

Sumber : Sindonews

0 komentar:

Posting Komentar

hackerandeducation © 2008 Template by:
SkinCorner